Bahasa Arab Nama-Nama Senjata dan Artinya

Unknown November 29, 2016
Sahabat Kamus Mufradat yang semoga selalu dalam lindungan Allah -ta'ala-.

bahasa arab nama-nama senjata dan artinya

Sebelumnya telah dibagikan mufradaat tentang planet bumi. Dan pada kesempatan ini saya akan berbagi materi baru, yaitu kosakata bahasa Arab tentang alat-alat perang.

Saya tidak ingin mengajak Anda berperang, hanya ingin mengenalkan nama-nama senjata dalam bahasa Arab. Tanpa diajak pun, sebenarnya Allah -ta'ala- sudah memerintahkan kaum mukmin untuk selalu ber-i'dad (mempersiapkan diri) dan melatih diri berkuda, memanah/menembak, berenang, dan lain-lain.

Langsung saja, berikut ini daftar mufradaat jadiidah tersebut:

Alat-Alat Perang ( آلَاتُ الحَرْبِ ):

  1. Senjata ( سِلَاحٌ جـ أَسْلِحَةٌ ).
  2. Senjata api ( الأَسْلِحَةُ النَّارِيَّةُ ).
  3. Tameng ( تُرْسٌ جـ أَتْرَاسٌ ).
  4. Pisau ( سِكِّيْنٌ جـ سَكَاكِيْنُ ).
  5. Belati ( خِنْجَرٌ جـ خَنَاجِرُ ).
  6. Kapak ( فَأْسٌ جـ فُؤُوْسٌ ).
  7. Pedang ( سَيْفٌ جـ سُيُوْفٌ ).
  8. Busur ( قَوْسٌ جـ أَقْوَاسٌ ).
  9. Anak panah ( سَهْمٌ جـ سِهَامٌ ).
  10. Tombak ( رُمْحٌ جـ رِمَاحٌ ).
  11. Senapan ( بُنْدُقِيَّةٌ جـ بَنَادِقُ ).
  12. Pistol ( مُسَدَّسٌ جـ مُسَدَّسَاتٌ ).
  13. Granat ( ٌقُنْبُلَةٌ يَدَوِيَّة ).
  14. Meriam ( مِدْفَعٌ جـ مَدَافِعُ ).
  15. Tank ( دَبَّابَةٌ جـ دَبَّابَاتٌ ).
  16. Bom (قُنْبُلَةٌ جـ قَنَابِلُ ).
  17. Peluru ( رَصَاصَةٌ جـ رَصَاصٌ ).
  18. Bom nuklir ( ٌقُنْبُلَةٌ نَوَوِيَّة ).
  19. Ranjau ( لُغْمٌ جـ أَلْغَامٌ ).
  20. Bom gas air mata ( القُنْبُلَةُ المُسَيِّلَةُ لِلدُّمُوْعِ ).
Kosakata tambahan ( مُفْرَدَاتٌ إِضَافِيَّةٌ ):
  1. Menembak ( رَمَي - يَرْمِي - اِرْمِ ).
  2. Membunuh ( قَتَلَ - يَقْتُلُ - اُقْتُلْ ).
  3. Memerangi ( حَارَبَ - يُحَارِبُ - حَارِبْ ).
  4. Menyerah ( اِسْتَسْلَمَ - يَسْتَسْلِمُ - اِسْتَسْلِمْ ).
  5. Perang ( حَرْبٌ جـ حُرُوْبٌ ).
  6. Teroris ( إِرْهَابِيٌّ ).
  7. Komandan ( قَائِدٌ جـ قُوَّادٌ ).
  8. Prajurit ( جُنْدِيٌّ جـ جُنُوْدٌ ).
  9. Pasukan ( جَيْشٌ جـ جُيُوْشٌ ).
  10. Benteng ( حِصْنٌ جـ حُصُوْنٌ ).
  11. Gencatan senjata ( هُدْنَةٌ جـ هُدَنْ ).
  12. Perdamaian ( مُصَالَحَةٌ ).
Demikian beberapa kosakata yang berkaitan dengan nama-nama senjata, baik modern maupun tradisional. Jika ada perntaan atau komentar, silahkan lampirkan pada kolom di bawah ini.

Silahkan artikel ini dibagi! Dan terima kasih atas kunjungannya.

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Penulisan markup di komentar
  • Untuk menulis huruf bold gunakan <strong></strong> atau <b></b>.
  • Untuk menulis huruf italic gunakan <em></em> atau <i></i>.
  • Untuk menulis huruf underline gunakan <u></u>.
  • Untuk menulis huruf strikethrought gunakan <strike></strike>.
  • Untuk menulis kode HTML gunakan <code></code> atau <pre></pre> atau <pre><code></code></pre>, dan silakan parse kode pada kotak parser di bawah ini.


EmoticonEmoticon